Jumat, 05 Februari 2021

BUKIT TELETUBIES, KABUPATEN ROTE NDAO-NTT, INDONESIA

 

Pulau ini tak sepopuler  Labuan Bajo di Pulau Flores yang semakin terkenal dan banyak dikunjungi oleh wisatawan. Namun, bagi pecinta laut pulau Rote memiliki banyak pantai yang berkharakter. Selain pantai ada juga keindahan lain yang patut dijelajahi, contohnya perbukitan Bebalain. Daerah ini terdiri dari perbukitan yang tumbuhi oleh beberapa pepohonan seperti Borassus flabellifer atau Lontar ada juga tiga salib dari kayu yang dibuat oleh masyarakat setempat. Letaknya di ketinggian membuat suasana begitu tenang dan syahdu sangat cocok untuk bersantai sejenak dari rutinitas, jika beruntung kita dapat melihat kawanan hewan seperti kambing, domba atau sapi yang asik merumput.

Sudah beberapa kali berkunjung ketempat ini, namun kali ini sedikit berbeda ketika saya memutuskan untuk tak hanya menjelajahi bagian yang pinggir jalan seperti yang saya jelaskan di awal. Sebelum kaki ini melangkah, ada beberapa anak yang lewat sempat melontarkan bahasa bahwa lebih bagus jika naik ke bukit yang paling tinggi. Benar saja, begitu sampai diatas, view alam yang hijau, suasana syahdu  dan tenang kian terasa. Dari sini lanskape wilayah Kecamatan Lobalalain terlihat cukup jelas.

Bukit ini termasuk dalam wilayah Desa Suelain, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, NTT-Indonesia. Jaraknya sekitar 20an kilometer dari Kota Ba’a atau sekitar 50 menit perjalanan dengan menggunakan kendaraan pribadi. Akses jalannya tergolong baik untuk kendaraan roda dua atau empat, hanya sedikit berlubang saat belok kedalam. Jangan lupa bawa bekal saat berkunjung, tak jauh dari sini terdapat beberapa objek wisata seperti Tangga 300 dan Dombo beach. Untuk ke Rote dapat menggunakan kapal lambat dari pelabuhan Bolok sekitar 3-4 jam jika membawa kendaraan, atau kapal cepat 1-1,5 jam dari pelabuhan Tenau. Untuk menghemat perjalanan bisa juga menggunakan pesawat dari Bandara El Tari Kupang sekitar 30 menit. Soal kendaraan atau penginapan cukup banyak pilihan.











LET'S VISIT AND KEEP CLEAN !!!!

Follow MY IG :

Nyonggalang

4 komentar:

  1. Gambar salib dan sebagian pemandangan d desa suelain

    BalasHapus
  2. Mohon m'f tmpat ini tepatnya berada di desa suelain bukan bebalain 🙏

    BalasHapus
  3. Alam yang asri,, semoga tetap dijaga kelestariannya... jangan ada penebangan pohon secara tidak bertanggungjawab serta pembuangan sampah secara sembarang... mari kitong jaga kitong pung Rote supaya tetap bagus dan semakin dikenal dunia...

    BalasHapus
  4. Itu belum keatas lagi... lebih indah yg diatas...

    BalasHapus

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search