Kalau
anda pernah berjalan-jalan di seputaran jantung Kota Kupang, pasti pernah
melewati sebuah tugu yang sangat bersejarah namun anda mungkin tidak
menyadarinya karena terkesan terlantar. Bentuknya sangat sederhana. Landasannya
berupa lingkaran bertingkat lima yang diatasnya berdiri sebuah pilar persegi
meruncing dengan tinggi keseluruhan lebih kurang 17 m. Diameter lingkaran
paling bawah sekitar 2,5 m dan paling atas 1 m. Terletak di tengah-tengah pertigaan
jalan raya antara Benteng Concordia (Markas Yonif 743/SYB sekarang), Terminal
Kupang (Pantai Tedy's) dan Daerah Fontein. Bangunan itu adalah Tugu Four
Freedom's yang merupakan satu-satunya Tugu Hak Azasi Manusia di Indonesia,
dikenal juga dengan nama tugu Pancasila. Warga setempat menyebutnya dengan nama
Tugu Selam karena terletak tepat di ujung Jembatan Selam - Kupang. Yang menarik
adalah tugu ini lebih dahulu didirikan
sebelum The Universal Declaration of Human Rights diakui oleh PBB yakni tahun
1946. Deklarasi HAM PBB sendiri baru
disahkan 10 Desember 1948. Tugu Four
Freedom's dibangun sebagai simbol kemerdekaan dari penindasan kolonialisme dan
imperialisme. Pada salah bagian pangkal pilar terukir 4 kalimat yang merupakan
unsur-unsur pokok HAM/4 Kemerdekaan : FREEDOM FROM FEAR, FREEDOM FROM WANT,
FREEDOM OF WORSHIP, FREEDOM OF SPEECH (Merdeka dari rasa Takut, Merdeka
dari Kekurangan, Merdeka dari Beribadat,
Merdeka dari Berbicara). Sedangkan pada bagian yang lain tertulis tanggal
17-8-1945-27 Dec-1940 Satu : Bangsa 1, Bahasa 1, Bendera 1, Tanah air 1, Lagu
kebangsaan 1).
Paling Sering Dikunjungi
-
Satu lagi tempat yang sedang viral dan banyak dikunjungi oleh masyarakat Kota Kupang dan sekitarnya. Area ini merupakan bekas galian tan...
-
Bendungan ini terletak di desa Oel Nasi, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur. Berjarak sekitar 20an km dari k...
-
Panasnya cuaca dikala musim panas membuat masyarakat di NTT, khususnya wilayah Kota Kupang dan sekitarnya selalu gencar untuk mencari ...
Arianto S NTT. Diberdayakan oleh Blogger.
Posting Komentar