Senin, 25 Maret 2019

BENDUNGAN TILONG, KABUPATEN KUPANG, NTT-INDONESIA


Bendungan ini terletak di desa Oel Nasi, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur. Berjarak sekitar 20an km dari kota kupang menuju ke arah Timur Laut.  Secara topografis terletak pada koordinat 100,09” LS dan 1230, 45” BT. Bendungan ini dikerjakan oleh PT. Waskita Karya dan  PT. Hutama Karya. Bendungan hasil kerjasama Pemerintah Jepang dan Indonesia ini sangat membantu masyarakat, terutama untuk keperluan irigasi saat musim kemarau. Dari Kota Kupang diperluhkan waktu sekitar 40 menit untuk mencapai bendungan. 


Bendungan ini memiliki daya tarik tersendiri karena daerahnya yang tenang dan sangat hijau terutama saat musim hujan. Cukup banyak pengunjung yang datang untuk bersantai atau sekedar untuk mengambil gambar, mereka biasanya datang saat sore hari diakhir pekan dan juga pada hari minggu. Ada juga orang-orang yang melakukan aktifitas memancing di bendungan ini. Tidak ada tiket masuk, sehingga anda bebas untuk menikmati keindahan alam disini. Jangan lupa membawa bekal sendiri karena, tidak ada penjual makanan dan minuman. 









Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search