Minggu, 23 Agustus 2020

DULIBALA BEACH, KABUPATEN ALOR-NTT,INDONESIA

 

Pantai Dulibala memiliki pesona keindahan yang akan membuat takjub siapapun yang pernah berkunjung. Garis pantainya cukup panjang yang terbagi menjadi dua sisi yang terpisahkan oleh tebing. Disisi kiri terdapat sebuah batu putih berbentuk segitiga yang berdiri ditengah laut yang menjadi spot pengambilan gambar. Setelah puas menikmati keindahannya, kumpulkan lagi energy untuk  naik  keatas tebing dan berjalan ke sisi kanan pantai. Bagian inilah yang menjadi primadona, dengan hadirnya karang bolong berwarna putih  ditengah laut seolah menjadi gerbang pintu yang eksotis, persis disampingnya terdapat sebuah batu juga yang sekilas mirip perahu, dua batu ini diapit oleh pantai berpasir putih, air hijau tosca dan diapit oleh tebing.

Pantai cantik ini terletak di Desa Elok, Kecamatan Alor Timur, Nusa Tenggara Timur yang berbatasan langsung dengan Negara Timor Leste. Kita harus menempuh perjalanan sekitar 4-5 jam dengan jalanan aspal menanjak, menurun, lekukan tajam dan terjal. Selanjutnya melewati jalan tak beraspal yang sangat menantang dan melelahkan sekitar 40-50 menit. Sebaiknya menggunakan kendaraan roda dua atau off-road, mengingat sulitnya medan yang akan dilalui. Jarak yang jauh dan jalannya tak begitu baik, membuat tempat ini jarang dikunjungi.


LET'S VISIT AND KEEP CLEAN !!!!

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search