Kamis, 08 Oktober 2020

WISATA ALAM NAUSUS, KABUPATEN TTS-NTT

 

Terdapat beberapa batu besar yang menjulang tinggi membentuk gunung dengan view alam yang sangat indah. Lokasi ini merupakan hutan adat yang digunakan oleh suku Mollo untuk Sembayang pada ketinggian 1.500 mdpl. Bukit batu ini mengandung batu marmer yang konon kualitasnya nomor dua didunia, tak heran sempat dijadikan area penambangan. Oleh sekelompok orang yang dipimpin oleh Ibu Aleta Baun melakukan aksi protes penghentian ditahun 1996, setelah kurang lebih 10 tahun, kurang lebih 5 perusahaan akhirnya dihentikan. Aksi protes yang dilakukan untuk menjaga kelestarian alam, dan menjaga sumber air. Letaknya yang berada diketinggian dan dikelilingi oleh pepohonan, menjadikan lokasi ini sangat sejuk. Saat tiba kita disambut oleh dua batuan karst tegak lurus licin dengan sudut kemiringan 90 derajat bekas potongan mesin para penambang dan sejumlah potongan marmer berbentuk kubus yang tak sempat diangkut. Selain mengambil gambar disini, jalanlah kebagian belakang melewati celah diantara dua bukit batu untuk melihat view lain yang juga tak kalah indahnya.

Tempat ini terletak di Fatukoto, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Nusa Tenggara Timur. Jaraknya sekitar 138 KM dari Kota Kupang dan 28 KM dari Kota So’e. Akses jalannya tergolong baik, namun sekitar 700 meter jalannya cukup terjal dan berbatu. Terdapat beberapa lopo sederhana untuk beristirahat dan juga toilet.













 LET'S VISIT AND KEEP CLEAN !!!!

Follow MY IG :


Nyonggalang



Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search