Senin, 04 Juli 2016

UI LABAHAN CAVE, KABUPATEN KUPANG-NTT


Tak hanya wisata pantai dan alam Pulau Timor, Nusa Tenggara Timur juga menawarkan keindahan Gua nan eksotis. Gua yang terbentuk secara alami ini terletak di Kabupaten Kupang, persisnya di Desa Bolok. Wilayah Bolok memang di kenal memiliki beberapa gua alami, namun yang paling tersohor adalah Gua Kristal. Gua Uilabahan letaknya setelah cabang gua Kristal, sebelah kanan jalan setelah Gereja Reformasi, tepatnya di RT 11 dengan jalan dari tanah putih. Nama gua ini berasal dari bahasa Helong, UI Artinya air dan labahan artinya ayunan bayi, karena dahulu ibu-ibu yang pergi mencuci, bayinya di gantung seperti ayunan  pada staktik gua, sambil ibu-ibu mencuci pakaian.

Awalnya gua ini saya kunjungi pertama kali ditahun 2016, di mana belum ada akses jalan yang baik, sehingga harus melewati hutan. Awalnya saya diantar oleh warga setempat, barulah kemudian saya pergi lagi beberapa kali untuk menikmati keindahan gua. Gua ini memiliki pintu masuk yang terbuka dengan jalan menurun dasar tanah dengan beberapa batuan yang tersebar, berbeda dengan Kristal Cave yang pintu masuknya tertutup, cukup terjal dan banyak bebatuan yang cukup licin. Ada dua kubangan air sebening kristal, yang satu memiliki kedalaman dibawah satu meter, namun memiliki terowongan yang terhubung langsung dengan Gua Kristal sementara yang satu kedalamannya 1-1,5 meter. Ruang gua cukup luas dengan staktik yang menawan menjadi spot foto yang menarik. Sejak tahun 2020, tempatnya sudah dikelola sehingga terdapat beberapa fasilitas seperti Lopo dan juga akses jalan langsung mencapai mulut gua. Letaknya setelah cabang gua kristal lurus terus sekitar 500 meter setelah gereja belok kanan melewati jalan tanah putih, lurus terus hingga menemukan lopo-lopo.









LET'S VISIT AND KEEP CLEAN !!!!

Dok. 7 Oktober 2018

.
.
Follow  MY IG  : Nyonggalang

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search