Senin, 12 November 2018

Pantai Ui Nian, Semau-NTT


Dari pelabuhan diperluhkan waktu sekitar 90-100 menit perjalanan untuk mencapai pantai ini. Jaraknya sekitar 10 KM sebelum Liman. Gereja Sesawi Uimlasi, Semau Selatan, dapat anda jadikan sebagai pedoman menuju pantai indah ini. Sesudah gereja, ada sebuah cabang tanah putih disisi kanan jalan, ikuti jalan tanah sekitar 8-10 menit makan anda akan tiba dipingiran pantai Ui Nian. Dalam bahasa Helong Ui artinya Air dan Nian artinya kelapa. Jadi Ui Nian artinya pantai Kelapa, karena dulu disekitar pantai ini tumbuh pohon kelapa.
Pantai berombak cukup besar dengan pantai pasir putih yang cukup luas. Butiran pasirnya berukuran cukup besar dengan pasir yang cukup tebal, sehinggah saat berjalan akan meninggalkan jejak yang cukup dalam. Dibibir panta terdapat pepohon yang dapat digunakan untuk berteduh.  Ada juga bangunan sederhana dengan perlengkapan nelayan yang digantung pada pepohonan. Tidak disarankan untuk mandi karena gelombang lautnya kurang bersahabat.
Untuk transportasi Kupang Semau, kita dapat menggunakan Kapal dengan biaya yang relative lebih murah dari pelabuhan Bolok dengan perjalanan sekitar 10-15 menit, yang berlayar setiap hari Selasa, Kamis, Sabtu dan Minggu. Khusus dihari minggu ada dua kali penyebrangan yakni pagi dan sore hari. Kita juga dapat menggunakan Perahu dengan harga perorang Rp. 15.000-20.000, untuk kendraan dikenai biaya Rp. 50.000 termasuk penumpang, yang berlayar dari pelabuhan Tenau menuju Semau dari pagi jam 06.00-sampai sore dengan lamanya perjalan sekitar 20-25 menit.
Bagi anda yang tidak membawa kendaraan bisa menyewa kendaraan dengan harga Rp. 75.000/12 jam diluar bahan bakar. Disemau sendiri tidak ada SPBU tapi ada penjual bensin eceran dengan harga berfariasi dari Rp. 8.000-10.000/botol. Tidak terdapat penginapan sehingga, bagi yang ingin menginap bisa menumpang dirumah warga. Didaerah pantainya juga tidak ada penjual makanan jadi sebaiknya membawa makanan sendiri atau membelinya selama perjalanan.

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search