Kabupaten
Timor Tengah Selatan (TTS) dikenal sebagai daerah penghasil Kayu Cendana yang
sangat harum. Suhu udara di Kota So’e khas dataran tinggi sangatlah sejuk, tak
seperti daerah lain di Pulau Timor yang suhu udaranya cukup panas. Di sekitar
Kota So’e terdapat Objek Wisata Taman Bu’at yang menawarkan kesejukan dan ketenagan
yang sering dijadikan pilihan untuk melepas kepenatan. Sepanjang perjalanan
menuju Taman ini terdapat banyak sekali pepohon yang berjejer rapi di sisi kiri
dan kanan jalan yang didominasi oleh pohon mahoni. Waktu terbaik untuk
berkunjung adalah diakhir bulan Oktober dan awal November, dimana daun
pepohonan akan gugur dan berserakan ditanah bak karpet coklat alami dengan ranting
pepohan menjulur tanpa daun bak musim gugur.
Objek
Wisata ini sangat dekat dengan Kota sehingga hanya memerluhkan waktu sekitar
10-15 menit berkendaraan dengan akses jalan baik. Lokasinya berada di daerah
Klani, Kecamatan Mollo Selatan, Kabupaten TTS, NTT-Indonesia. Jika dari Kota
Kupang, diperluhkan waktu sekitar dua jam perjalanan untuk tiba di Kota So’e.
LET'S VISIT AND KEEP CLEAN !!!!
Follow MY IG :
Posting Komentar