Jumat, 14 Agustus 2020

BIKIUM, BUKIT MEMPESONA DARI BUMI TTS-NUSA TENGGARA TIMUR (NTT), INDONESIA

 

Berbicara soal pemandangan alam nan hijau di Nusa Tenggara Timur, khususnya di Pulau Timor masih cukup banyak yang berpikir bahwa wilayah ini sangat gersang dan panas. Namun, taukah anda terdapat beberapa tempat di sini yang menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan seperti Fulan Fehan di Atambua, dan Fatumnasi di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Fatumnasi, banyak dikenal sebagai daerah tujuan wisata karena dataran tinggi ini menawarkan panorama alam yang memukau. Terdapat salah satu bukit yang harus anda kunjungi yakni Bukit  Bikium. Bukit ini menawarakan pemandangan perbukitan dan lembah hijau yang membuat mata anda enggan berkedip. Tentu saja suasana sejuk dan asri menenangkan sanubari akan anda temukan. Dari ketinggian namapak berdiri dengan kokoh bukit marmer Naetapan dan Fatunausus.

Bukit ini terletak di Desa Tunua, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten TTS-NTT. Dari Kota Kupang diperluhkan waktu sekitar 3 jam perjalanan. Jika dari Kota So’e hanya diperluhkan waktu sekitar 50-65 menit dengan jalan tergolong baik. Dari Kota ambil jalur menuju Kapan, hingga tiba di jalanan melingkar menanjak lurus terus menuju Fatumnasi. Parkir kendaraan anda dipinggir jalan, lalu berjalan kaki menanjak sekitar 5-8 menit.


LET'S VISIT AND KEEP CLEAN !!!!

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search